Program Doktor Ilmu Manajemen

Program Doktor Ilmu Manajemen (DIM) Fakultas Bisnis Universitas Kristen Maranatha adalah program studi yang didesain khusus untuk para akademisi dan profesional berpengalaman yang ingin meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam bidang manajemen dan kewirausahaan. Dengan mengikuti program berdurasi 3 tahun ini, mahasiswa akan dipersiapkan untuk meniti karier sebagai akademisi, pemimpin bisnis, konsultan, dan peneliti.

Vision

Menjadi Program Doktor Ilmu Manajemen yang mengarah pada kepemimpinan transformasional digital berlandaskan pada keteladanan Tuhan Yesus Kristus yang dituangkan dalam pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat pada tingkat internasional.

Mission

Kami berkomitmen untuk mendidik dan mengembangkan pemimpin strategik di bidang bisnis yang mampu menambahkan nilai hidup kristiani pada masyarakat.

Sasaran Mahasiswa

Program Doktor Ilmu Manajemen (DIM) terbuka untuk lulusan program magister dari berbagai bidang keilmuan. Calon mahasiswa yang ingin bergabung dengan program ini harus memiliki pengalaman kerja yang cukup dan didorong untuk memiliki ketertarikan dalam bidang pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Berikut ini adalah beberapa contoh profil yang cocok untuk mengikuti program DIM di Fakultas Bisnis Universitas Kristen Maranatha:

  • Praktisi dan Profesional yang telah berkecimpung lama di bidangnya dan ingin meningkatkan karier di bidang manajemen atau kewirausahaan;
  • Pakar yang ingin mengembangkan pengetahuan tentang manajemen atau kewirausahaan;
  • Pengajar yang ingin memperdalam kemampuan dalam mengajar, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat pada bidang manajemen dan kewirausahaan.

Keunggulan

DIM Fakultas Bisnis Universitas Kristen Maranatha mengarah pada kepemimpinan transformasi digital yang bertujuan untuk menciptakan mahasiswa yang memiliki kemampuan dalam memimpin dan mengelola perubahan organisasi dengan menggunakan teknologi digital.

Para lulusan dipersiapkan dapat menguasai dan menerapkan kepemimpinan transformasi digital sebagai akademisi dan dalam kegiatan bisnis. Lulusan program ini diharapkan dapat mengembangkan ilmu manajemen dan kewirausahaan, dan menjadi pemimpin yang mampu:

  • Mengelola perubahan organisasi dengan menggunakan teknologi digital;
  • Mengembangkan strategi bisnis yang memanfaatkan teknologi digital;
  • Mengimplementasikan teknologi digital dalam kegiatan bisnis;
  • Mengembangkan budaya kerja yang inovatif dan kolaboratif;
  • Menciptakan nilai tambah bagi organisasi dengan menggunakan teknologi digital.

Mengapa Studi Lanjut Program DIM Maranatha?

Program DIM Fakultas Bisnis Maranatha adalah pilihan tepat bagi Anda yang tertarik menjadi pemimpin yang dapat menguasai dan menerapkan kepemimpinan transformasi digital.

Manfaat yang akan Anda dapatkan di Program DIM Fakultas Bisnis Maranatha antara lain:

  • Anda akan mendapatkan pendidikan dari para dosen yang ahli di bidang kepemimpinan transformasi digital;
  • Anda akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang kepemimpinan transformasi digital;
  • Anda akan mendapatkan kesempatan untuk bertukar pikiran dan berbagi pengalaman dengan para pemimpin bisnis pada berbagai perusahaan;
  • Anda akan memperoleh kesempatan untuk mendapatkan sertifikasi kepemimpinan transformasi digital dari lembaga yang terpercaya.

Peminatan/Konsentrasi

  • Manajemen Sumber Daya Manusia
  • Manajemen Pemasaran
  • Manajemen Keuangan
  • Kewirausahaan & Bisnis Digital

Enroll Now